Memulai Kerja di Tahun Baru 2024, Dikes Kota Bima Lakukan Rakortek
Dalam memulai kerja di tahun 2024, Dinas Kesehatan Kota Bima melakukan Rakortek (Rapat Koordinasi Teknis) dengan seluruh pimpinan unit di jajarannya. Rakortek ini di hadiri oleh Sekretaris Dinas, Kepala Bidang Dinas di damping masing masing pengelola program Dinas Kesehatan, Direktur RSUD Kota Bima beserta Kasi Perencanaan dan Keuangan, Kepala Puskesmas se Kota Bima dan Kepala UPT. Labkesda dan Alkes yang di dampingi oleh anggota perencanaan masing masing.
Rapat di buka oleh Kepala Dinas Kesehatan Bapak Ahmad, S. Sos. dan dilanjutkan dengan pemaparan/presentasi Sekretaris Dinas serta masing masing bidang dan unit. Dalam sambutannya Kepala Dinas mengingatkan kepada jajarannya agar lebih semangat dan totalitas dalam melaksnakan tugas di tahun 2024 ini. Harapannya dalam Rapat ini bisa mengangkat segala permasalahan- permasalah yang mendasar dalam pencapaian program di lingkup dinas kesehatan sehingga dalam perjalanan pelaksanaan kegiatan tahun ini mampu kita minimalisir.
Kepala Dinas juga menyampaikan secara umum kondisi penganggaran Dinas Kesehatan Kota Bima tahun 2024 ini berbeda dengan tahun 2023. Walaupun terdapat penambahan namun hanya untuk belanja pegawai. Di tahun ini jumlah Pegawai Dinas Kesehatan sebesar 947 orang terdiri dari PNS 620 orang, PPPK 50 orang dan pegwaia kontrak 277 orang. Masih ada lagi yang berstatus sukarela sebanyak 457 orang. Jadi yang bertambah tahun ini adalah ASN PPPK sebanyak 50 orang sehingga ada penambahan untuk gaji dan TPP pegawai. Sedangkan belanja barang jasa dan belanja modal mengalami penurunan. Namun demikian Kadis berharap agar serapan anggaran di tahun 2024 ini mampu melebihi serapan di tahun 2023.
Menutup pesan sambutan Kadis berpesan agar semua bidang dan pimpinan fasilitas kesehatan dapat memaksimalkan anggaran yang ada untuk lebih meningkatkan cakupan program dinas kesehatan di tahun 2024 ini.